Categories
Honda

Honda Beat

Honda Beat

Honda Beat

Sepeda motor merupakan moda transportasi roda dua yang populer bagi masyarakat di berbagai kalangan. Ada yang mahasiwa hingga profesional, ada yang buruh hingga bos sebuah perusahaan dan baik yang muda maupun yang tua. Sepeda motor saat digemari oleh seluruh lapisan masyarakat karena sangat mudah dalam menggunakannya terutama motor yang mengambil basis motor matic. Selain penggunaannya yang mudah, sepeda motor juga memiliki biaya maintenance yang jauh lebih murah bila dibandingkan dengan mobil. Serta dimensinya yang kecil, memudahkan sepeda motor untuk bermanuver sehingga cocok untuk dipakai sebagai alat komuter untuk bekerja maupun touring.

Ingin mengunjungi tempat-tempat wisata menggunakan sepeda motor: monumentvalley.org

Saat ini sepeda motor sudah banyak diproduksi oleh berbagai ragam brand pabrikan. Serta motor yang diproduksi pun memiliki berbagai macam genre sehingga para rider dihadapkan dengan berbagai pilihan yang kerap kali membuat kalian bingung. Nah, di kudabesi.org, kami akan mengajak para rider untuk mengulik informasi seputar moda transportasi yang biasa disebut kuda besi oleh khayalak umum Indonesia. Silahkan disimak ulasan berikut ini!

Honda Beat

Honda Beat merupakan sepeda motor keluaran merk Honda yang merupakan matic entry-level yang digemari masyarakat Indonesia. Dengan menggunakan desain yang sederhana memikat hati para pengendara motor Indonesia. Sehingga motor beat ini mendapat julukan motor sejuta umat.

Untuk bagian mesin Honda Beat menggunakan mesin 1 silinder SOHC empat langkah dengan pendingin atau radiator udara. Mesin ini pun disokong oleh teknologi mutakhir Honda pada sepeda motor maticnya yaitu eSP. Pada bagian penyuplai bahan bakar, Honda menggunakan PGM-FI (Programmed Fuel Injection). Ukuran bore dan stroke pada blok mesin Honda Scoopy ini adalah 47 mm x 63,1 mm dengan rasio kompresi mesin sebesarf 10:1 sehingga para rider perlu mengisinya dengan bahan bakar RON 90 untuk mendapatkan performa optimal.

Dengan menggunakan mesin ini, Honda Beat dapat menghasilkan tenaga sebesar 9 PS pada putaran mesin 7.500 RPM dan torsi 9,2 Nm pada putaran 6000 RPM. Starter yang digunakan sepeda motor ini adalah sistem Electric dan Kick Starter untuk varian tipe CBS dan Electric pada varian Deluxe dan Deluxe Smart Key. Kunci pada varian Deluxe Smart Key sudah dibenamkan Smart Key untuk mempermudah para rider untuk menghidupkan sepeda motornya. Serta memberikan pengamanan ekstra untuk motor Beat dengan varian tertinggi ini untuk dibobol maling.

Untuk mengetahui berita otomotif terkini: beritaotomotifterkini.com

Untuk bagian transmisi, Honda Sccopy merupakan kuda besi automatic yang mengandalkan CVT belt untuk menyalurkan tenaga. Tipe kopling yang digunakan pada motor ini adalah tipe kering yang bergerak secara otomatis dan sentrifugal untuk mengatur kecepatan CVT beltnya.

Sepeda motor Honda ini menggunakan rangka Underbone dengan varian eSAF (enhanced Smart Architecture Frame). Rnagka tersebut diklaim Honda merupakan rangka yang ringan dan efisien. Untuk kaki-kaki pada sepeda motor ini menggunakan teleskopik pada suspensi depannya dan swing arm mono shock absorber pada bagian belakang. Pada bagian pengeremannya Honda Beat menggunakan rem depan cakram hidrolik dengan kaliper cakram single piston. Sedangkan pada bagian belakangnya menggunakan rem tromol. Pabrikan Honda menyematkan Combi Brake System, sistem yang menunjang pengereman pada kuda besi yang satu ini. Sepeda motor ini memiliki ukuran ban depan 80/90R12 dengan ukuran velg berukuran 14″ 40 M/C. Sedangakan pada ban belakang mempunyai ukufran 90/90R12 dengan ukuran velg 14″ 40 M/C. Kedua ban ini menggunakan jenis ban tubeless.

Untuk dimensi pada sepeda motor Beat ini, kuda besi sejuta umat ini memiliki ukuran panjang 1.876, lebar 669 mm dan tinggi 1.080 mm. Dengan ketinggian tempat duduk berkisar 742 mm dan jarak sumbu roda 1.255 mm serta minimum ground clearance sebesar 148mm. Untuk bobot kosongnya, sepeda motor ini mempunyai berat 88 kg pada tipe CBS dan 87 kg untuk tipe Deluxe dan Deluxe Smart Key.

Kapasitas tangki bensin kuda besi ini sebesar 4.2 liter dan kapasitas tangki oli mesin sebesar 0,65 liter dengan pergantian periodik. Baterai atau aki yang digunakan pada Honda Beat ini adalah tipe MF 12V-5Ah dengan sistem pengapian Full Transisterized. Tipe busi yang digunakan adalah NGK MR9C-9N.

Berikut adalah ulasan lengkap mengenai sepeda motor matic Honda Beat. Untuk ulasan sepeda motor selanjutnya, para rider bisa mengunjungi situs kudabesi.org